Hai calon mahasiswa baru Universitas Terbuka Jember!
Apakah kalian sudah mendaftarkan diri kalian pada akun https://admisi-sia.ut.ac.id/auth/registrasi/mahasiswa-baru/v2? Jika belum, yuk segera daftarkan dirimu sekarang juga dan jadilah keluarga besar Universitas Terbuka Jember karena masa pendaftaran mahasiswa baru, DIPERPANJANG. Berikut kami informasikan perpanjangan pendaftaran mahasiswa baru Universitas Terbuka Jember semester 2022/23.2 (2023.1).
A. JALUR RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau)
Pendaftaran jalur ini dikhususkan bagi calon mahasiswa baru yang sebelumnya pernah menempuh pendidikan tinggi baik Diploma maupun Sarjana yang akan meningkatkan kompetensi akademiknya dengan mengambil program studi yang linear atau tidak dengan program studi yang pernah ditempuh sebelumnya. Selain itu, program ini juga dikhususkan bagi para calon mahasiswa baru yang pindah, dikeluarkan, atau mutasi dari Pendidikan Tinggi sebelumnya yang dibuktikan jejak pendidikan tingginya melalui laman https://pddikti.kemdikbud.go.id/.
- Batas waktu Pendaftaran Mahasiswa Baru semula ditutup 14 Februari 2023 diperpanjang menjadi 27 Februari 2023 pukul 23.59 WIB
- Batas waktu Pembayaran LIP Admisi Mahasiswa Baru yang semula ditutup 16 Februari 2023 diperpanjang menjadi 27 Februari 2023 pukul 23.59 WIB
- Batas Unggah Berkas Mahasiswa Baru 16 - 27 Februari 2023 pukul 23.59 WIB
B. JALUR NON RPL
Pendaftaran jalur ini bagi calon mahasiswa baru umum yang sudah lulus pendidikan SMA/SMK/MA sederajat dan belum pernah menempuh pendidikan tinggi sebelumnya. Jalur Non RPL mensyaratkan mahasiswa sudah memiliki fotokopi ijazah legalisir yang sudah distempel cap basah.
- Batas waktu Pendaftaran Mahasiswa Baru semula ditutup 14 Februari 2023 diperpanjang menjadi 4 Maret 2023 pukul 23.59 WIB
- Batas waktu Pembayaran LIP Admisi Mahasiswa Baru yang semula ditutup 16 Februari 2023 diperpanjang menjadi 4 Maret 2023 pukul 23.59 WIB
- Batas Unggah Berkas Mahasiswa Baru 16 - 4 Maret 2023 pukul 23.59 WIB
Bagi mahasiswa baru dan mahasiswa lama, kami sampaikan pula informasi registrasi mata kuliah semester 2022/23.2 (2023.1) sebagai berikut.
- Jadwal registrasi matakuliah 1 Desember 2022 - 6 Maret 2023 pukul 23.59 WIB
- Jadwal pembayaran uang kuliah 1 Desember 2022 - 9 Maret 2023 pukul 23.59 WIB
Untuk semua mahasiswa, jika bisa melakukan registrasi saat ini juga silakan segera melakukan registrasi mata kuliah agar tidak terlambat dan kalian bisa mengikuti perkuliahan pada semester ini dengan baik. SALAM SEMANGAT!!