PENGUMUMAN

Pengumuman penting untuk mahasiswa Universitas Terbuka Jember

Lomba Musabaqah Tilawatil Qur'an Mahasiswa Tingkat Nasional XVII Tahun 2023

WhatsApp Image 2023 08 25 at 14.25.02

Halo sahabat UT Jember!!

Yuk ikuti Lomba Musabaqah Tilawatil Qur'an Mahasiswa Tingkat Nasional XVII Tahun 2023, bagi kamu yang memiliki bakat dalam bidang tilawah dan ilmu Al-Qur'an, segera daftarkan dirimu sekarang juga. Terdapat 13 bidang Musabaqah yang dilombakan diantaranya:

  1. Musabaqah Qiro'at Sab'ah (QS)
  2. Musabaqah Hifzhil Qur'an 10 Juz
  3. Musabaqah Hifzhil Qur'an 20 Juz
  4. Musabaqah Hifzhil Qur'an 30 Juz
  5. Musabaqah Khaththil Qur'an (KQ) Golongan Dekorasi
  6. Musabaqah Khaththil Qur'an (KQ) Golongan Kontemporer
  7. Musabaqah Fahmil Qur'an (FQ)
  8. Musabaqah Syahril Qur'an (SQ)
  9. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Kandungan Al-Qur'an (KTIQ)
  10. Musabaqah Debat Ilmiah Kandungan Qur'an dalam bahasa Arab (DA)
  11. Musabaqah Debat Ilmiah Kandungan Qur'an dalam bahasa Inggris (DI)
  12. Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur'an (DAQ)
  13. Musabaqah Pembacaan Kitab Maulid Nabi Muhammad SAW (MMN)

Syarat mengikuti lomba MTQMN XVII Tahun 2023 sebagai berikut:

  1. Mahasiswa aktif program Diploma dan Sarjana yang terdaftar pada laman PDDIKTI (https://pddikti.kemdikbud.go.id/)
  2. Mahasiswa UT umur maksimal 23 tahun 11 bulan 30 hari, sebelum tanggal 3 November 2023
  3. Setiap peserta hanya boleh mengikuti 1 bidang Musabaqah
  4. Musabaqah yang bersifat regu maka anggota harus laki-laki semua atau perempuan semua
  5. Peserta yang pernah menjadi juara 1 pada lomba MTQMN sebelumnya tidak diperkenankan mengikuti lomba yang sama, kecuali mengikuti bidang lomba lain yang berbeda
  6. Peserta dari UT Daerah akan diseleksi oleh UT Pusat untuk menjadi perwakilan Universitas Terbuka pada kegiatan MTQMN XVII

Pendaftaran dilakukan tanggal: 24-29 Agustus 2023
Narahubung: Devi Arista Mustika (081235267228)