PENGUMUMAN

Pengumuman penting untuk mahasiswa Universitas Terbuka Jember

OSMB & PKBJJ Belum Usai, UT Jember Selenggarakan Tahap 3.

WhatsApp Image 2024 09 20 at 09.12.16

Pengumuman Kegiatan OSMB & PKBJJ Tahap 3 Universitas Terbuka Jember

Universitas Terbuka (UT) Jember akan menyelenggarakan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) dan Pelatihan Keterampilan Belajar Jarak Jauh (PKBJJ) Tahap 3. Kegiatan ini ditujukan bagi mahasiswa baru guna memperkenalkan sistem pembelajaran terbuka dan jarak jauh yang diterapkan UT serta membekali mahasiswa dengan keterampilan belajar mandiri.

Berikut detail lokasi dan jadwal kegiatan:

Hotel Aston Banyuwangi
Alamat: Jl. Brawijaya, Lingkungan Cuking Rw., Mojopanggung, Kec. Giri, Kabupaten Banyuwangi.
Hotel Bromo Park Probolinggo
Alamat: Jl. Dr. Sutomo No.70, Tisnonegaran, Kec. Kanigaran, Kota Probolinggo.
Hotel Royal Jember
Alamat: Jl. Karimata No.50 Kavling 2, Gumuk Kerang, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember.
Hotel Java Lotus Jember
Alamat: Jl. Gatot Subroto No.47, Tembaan, Kepatihan, Kec. Kaliwates, Kabupaten Jember.
Catatan Penting untuk Peserta:

Pakaian: Atasan putih, bawahan gelap, dan sepatu. (Menggunakan jas almamater UT jika sudah memiliki).
Perlengkapan: Membawa alat tulis berupa buku catatan, bolpoin, dan alas tulis.
Untuk daftar peserta yang berhak mengikuti kegiatan, silakan kunjungi tautan berikut: Daftar Peserta OSMB Luring Tahap 3

Segera siapkan diri dan ikuti kegiatan ini untuk memulai perjalanan akademik Anda di Universitas Terbuka Jember dengan sukses!

Terima kasih.

UT Jember - Menyala, Melayani, Bermartabat