BERITA

Liputan kegiatan Universitas Terbuka Jember

Pelatihan Kemahasiswaan Beasiswa Pokjar Karangdoro, Banyuwangi: Character Building Menanamkan Jiwa Mahasiswa Yang Kreatif, Inovatif, Dan Progresif

KRDR 1

Kamis, 03 November 2022 tepatnya di Havana Waterpark, Jajag, Banyuwangi  Kegiatan Pelatihan Mahasiswa Beasiswa ini dilaksanakan dan diikuti oleh seluruh mahasiswa penerima beasiswa layanan sipas plus. Beasiswa itu bukan hanya KIP-K saja, ada pula beasiswa CSR, dan beasiswa PBC. Intinya segala beasiswa yang ambil program layanan Sipas Plus. Kegiatan ini diikuti oleh kurang lebih 180 mahasiswa yang ada di pondok mabadiul ihsan karangdoro banyuwangi.

KRDR 3

Kegiatan yang dilaksanakan di Havana Waterpark, Jajag, Banyuwangi kali ini sedikit berbeda dengan kegiatan pelatihan kemahasiswaan sebelumnya, tema yang diangkat saat ini lebih ke character building dan fun games, dengan tujuan membentuk karakter yang dimiliki oleh mahasiswa sekaligus penyegaran bagi mahasiswa dengan kegiatan diluar ruangan. Kegiatan ini menghadirkan 1 tim outbond dimana terdiri dari 5 orang yang dikomando oleh Bapak Ignasius Dwi Kristiyanto.

KRDR 3

Diawali dengan pembukaan yang di sampaikan oleh Dra. Iswati, M.Pd dan Bapak H. Rohmatullah selaku pengurus pokjar karangdoro, mereka memberi prakata sedikit untuk seluruh mahasiswa yang intinya tetap berkomitmen pada perjanjian awal yaitu berada di pondok dan semangat belajarnya selama studi di Universitas terbuka sampai lulus nanti.semangat belajar di pondok menentukan hasil akhir yaitu nilai yang baik atau IPK yang bagus. Apabila IPK turun perjanjian awal adalah pencabutan beasiswa juga disampaikan oleh ibu Dra. Iswati, M.Pd

KRDR 4

Dan dilanjutkan oleh bapak Kris yang memandu kegiatan ini hingga selesai dengan tema adalah  “Character building Menanamkan Jiwa Mahasiswa Yang Kreatif, Inovatif, Dan Progresif” dengan harapan mahasiswa dapat membangun semangat belajar, disiplin setelah kegiatan penyegaran diluar ruangan ini terlaksana dan mereka dapat berinovasi dalam hal pembelajaran, bekerjasama dengan tim dan lain lain. (Tutus)

KRDR 6